Cara Menurunkan Demam Anak Dengan Bahan Alami

Cara Menurunkan Demam Anak Dengan Bahan Alami

Anak-anak memang seringkali mengalami demam. Demam yang terjadi pada anak biasanya disebabkan oleh sesuatu yang tidak berbahaya. Demam pada anak-anak biasanya terjadi pada suhu 37 derajat Celsius atau lebih. Karena sering menimbulkan sejumlah gejala pada anak, tidak heran apabila orangtua mencari berbagai macam cara menurunkan demam anak.

Demam pada anak biasanya memang bukan menjadi tanda penyakit yang serius. Walaupun demikian, orang tua sebaiknya juga tidak membiarkannya begitu saja. Mengingat jika kondisi ini muncul maka dapat menyebabkan anak menjadi rewel, panas, tidak nafsu makan hingga mudah untuk menangis.

Gejala-gejala demam pada anak

Sebelum mengetahui bagaimana cara menurunkan demam anak, sangat penting bagi anda untuk mengetahui bagaimana gejala-gejala yang terjadi ketika anak sedang demam. Berikut ini ulasannya:

  1. Anak memiliki suhu tubuh mencapai 37 derajat Celsius atau lebih.
  2. Mudah untuk rewel, marah hingga menangis.
  3. Terlihat lesu dan kehilangan nafsu makan.
  4. Bernapas dengan cepat tidak seperti dengan biasanya.
  5. Kesulitan untuk tidur nyenyak ataupun tidur lebih lama dibandingkan dengan biasanya.
  6. Bahkan gejala yang paling parah adalah anak-anak mengalami kejang.

Cara menurunkan demam anak dengan bahan alami

Sudah tahukan bagaimana gejala dari demam pada anak? Untuk para orangtua yang ingin membantu menurunkan suhu tubuh pada anak, berikut ini beberapa cara menurunkan demam dengan menggunakan sejumlah bahan alami.

  1. Jahe

Seperti yang sudah diketahui, jahe merupakan salah satu tanaman dimana digunakan untuk mengatasi berbagai macam jenis penyakit. Sifat antibakteria yang terdapat didalamnya ternyata cukup efektif untuk melawan demam, batuk maupun gejala lainnya. Cobalah untuk membuat minuman hangat dengan irisan jahe dan tambahkan madu.

  1. Echinacea

Echinacea mungkin terdengar asing bagi sebagian besar orang tetapi ternyata tanaman yang satu ini sudah digunakan selama berabad-abad sebagai obat untuk penurun panas. Salah satunya adalah menggunakan the Echinacea dimana mampu meningkatkan kekebalan tubuh anak sehingga tidak akan mudah untuk terserang penyakit.

  1. Bawang merah

Tidak hanya dikenal sebagai bumbu dapur saja, bawang merah sendiri ternyata juga dikenal untuk menurunkan panas pada anak-anak. Selain itu, dapat mengurasi rasa sakit ketika demam. Cara menurunkan demam anak menggunakan cara yang satu ini sangat mudah. Anda bisa mencampurkannya dengan minyak kayu putih dan balurkan pada tubuh anak anda.

  1. Lemon dan madu

Cara lainnya yang dapat menurunkan demam pada anak adalah dengan memadukan lemon dan madu. Tambahkan 1 sdm madu ke dalam 1 sdm jus lemon. Kemudian, anda bisa memberikan pada anak. Lemon dan madu sendiri dapat menjadi antioksidan dalam tubuh sehingga tidak mudah untuk terserang penyakit.

Demam pada anak bukanlah menjadi hal yang berbahaya dan anda bisa menggunakan beberapa cara menurunkan demam anak dengan menggunakan sejumlah bahan alami diatas. Dijamin demam akan segera hilang. Segera bawa ke dokter apabila demam tidak kunjung sembuh selama berhari-hari.

admin